Hi! Selamat Sabtu Malam!

Aku sedang berusaha untuk menjadi produktif di Sabtu malam ini dengan update review di blog ini :))
Dan aku memutuskan untuk review salah satu novel yang kabarnya bakalan ada versi filmnya!><
Hope you guys enjoy it, let's check this one out :))

---
Kali ini aku bakalan review novel dari Ika Natassa yang judulnya "Critcal Eleven"
Ekspektasi awalku waktu baca judul dan liat cover novel ini seketika bubar setelah aku baca habis semua isinya!><

---
Dalam novel ini, Ika Natassa benar - benar berhasil mencampur adukkan perasaan pembacanya
Mulai dari rasa bahagia, jatuh cinta, sedih, tegang dan geregetan. Semuanya bisa dirasakan hanya dalam membaca satu novel ini


Novel ini menceritakan kisah tentang Aldebaran Risjad dan partner hidupnya, Tanya Baskoro, yang bermula dari perjalanan jauh mereka menggunakan pesawat
Novel ini berhasil menggambarkan dengan baik bagaimana hubungan yang awalnya berjalan manis dan baik - baik saja, seketika menjadi hubungan yang mereka sendiri tidak tahu harus menyebutnya apa

Ika Natassa berhasil membuat pembacanya tersadar bahwa komunikasi yang baik merupakan salah satu kunci penting dalam sebuah hubungan
Selain itu, melalui novel ini Ika Natassa berhasil "menampar" pembacanya bahwa terkadang kita masih teralalu sering menuruti emosi kita daripada meminta maaf atau memaafkan orang yang kita sayang


Novel ini berhasil menjelaskan kepada pembaca, bahwa rasa sayang tidak harus selalu ditunjukkan dengan sikap dan perkataan yang "manis - manis"
Novel ini mengajarkan kita bahwa  sekeras apapun kita menghindar dari orang yang kita sayang, itu tidak akan pernah bisa membuat kita untuk berhenti peduli pada mereka

---
Penulisan cerita dari dua sudut pandang tokoh utama membuat novel ini tidak membosankan
Pembaca jadi bisa memahami situasi yang sedang dihadapi melalui dua sudut pandang pemikiran dan emosi yang berbeda

Penggambaran latar tempat secara detail, berhasil membuat pembaca merasa sedang ikut bersama dalam cerita
Tokoh pendukung yang memiliki peran yang tidak kalah penting, membuat cerita - cerita di novel ini menjadi lebih hidup
Jalan cerita yang sulit ditebak membuat pembaca menjadi tidak sabar untuk mencari tahu bagaimana akhir dari cerita Anya dan Ale dalam novel ini

Selain itu, deskripsi setiap tokoh yang dilakukan dengan sangat amat bagus, membuat saya seketika menjadi penggemar Risjad bersaudara! :))

Kata orang, waktu akan menyembuhkan semua luka, namun duka tidak semudah itu bisa terobati oleh waktu. Dalam hal berurusan dengan duka, waktu justru sering menjadi penjahat kejam yang menyiksa tanpa ampun, ketika kita terus menemukan dan menyadari hal baru yang kita rindukan dari seseorang yang telah pergi itu, setiap hari, setiap jam, setiap menit. It never gets easier - Critical Eleven

---
Secara keseluruhan, novel ini berhasil menguras emosi saya :))
Mulai dari awal yang bahagia yang kemudian disambut rasa sedih hingga rasa geregetan dan jadi kesel sendiri, semua berhasil saya rasakan hanya dengan membaca novel ini :))

Last but not least, this novel is really worth to read! :))

---
Yap! Sekian dulu reviewnya!><
Lagi - lagi maafkan kalau belum sempurna
Hope you guys enjoy to read this blog! And let's be friend!
Happy reading!